Wednesday, December 21, 2016

PERSYARATAN YANG MENJAMIN SUKSESNYA BERBISNIS UKM DALAM BIDANG IT

Meskipun sebenarnya berbagai pilihan bisnis sudah banyak yang dilakukan dan juga time go to market yang sudah dilaksanakan secara tepat, namun sebenarnya masih terdapat beberapa persyaratan lain yang harus diperhatikan oleh para pebisnis UKM pemula dalam bidang IT tersebut, agar dapat menjamin suksesnya usaha bisnis dalam bidang IT yang sedang dibangun.


Beberapa syarat-syarat yang menjamin suksesnya seorang pebisnis UKM dalam bidang IT tersebut adalah sebagai berikut :
  1. Melaksanakan dan memikirkan secara matang terhadap jenis usaha yang paling dikuasai oleh seorang wirausahawan, baik yang dikuasai tersebut adalah dalam bidang teknologi atau dari sisi pasar dan para pelanggan yang sedang membutuhkan adanya market tersebut.
  2. Melakukan berbagai pilihan terhadap jenis usaha yang memiliki prospek pasar yang berpotensi akan semakin berkembang pesat di masa yang akan datang. Memasuki bisnis yang memang sudah ada hanya akan semakin menambah ketatnya dunia persaingan yang pada akhirnya nanti akan berdampak semakin berkurangnya margin dari laba usaha tersebut.
  3. Agar menjadi seorang wirausahawan muda dan pemula dalam bisnis IT, tentunya dengan mengandalkan modal semangat saja tidak cukup, diperlukan adanya berbagai ketrampilan yang harus dikuasai dan kemauan untuk tetap mau belajar, belajar dan belajar lagi dari sang pengusaha muda tersebut untuk dapat sukses dalam memasuki dunia bisnis bidang IT. Beberapa kemampuan dasar yang utama dan harus dimiliki oleh seorang pengusaha pemula dalam bidang IT adalah :
  •  Kemampuan dalam hal penjualan (Salesmanship).
Kemampuan ini adalah kemampuan yang paling penting yang harus dikuasai oleh seorang pengusaha tentang bagaimana caranya dalam memasarkan produk dan menggaet para calon pelanggannya dalam menggunakan produk dan berbagai solusi yang dimilikinya. Kegagalan  dalam hal melakukan kegiatan penjualan, maka bisa dipastikan perusahaan akan segera hancur dan mengalami kegagalan untuk bisa tumbuh dan berkembang.
  • Kemampuan dalam bidang teknis yang baik tentang produk yang sedang ditawarkan.
Kemampuan seperti ini akan banyak memberikan jaminan bahwa Anda sebgai seorang pengusaha mengetahui dengan pasti tentang seluk beluk dari produk yang Anda tawarkan dan mamp dalam menjaga kualitas dari produk IT Anda untuk kepuasan dari para pelanggan produk tersebut.
  • Memahami dalam bidang financial perusahaan seperti :
1. Financial Report.
2. Cash Flow.
3. Accounting.
4. Accounting Management.
5. Dan Lain-Lain.

Kemampuan-kemampuan dalam bidang ini akan sangat berguna untuk dapat melakukan perencanaan bisnis dan pengendalian dari operasional perusahaan. Kegagalan dari perusahaan apabila tidak mampu menguasai hal ini maka akan menjadikan perusahaan mengalami kesulitan dalam hal financial yang pada akhirnya nanti akan semakin berdampak dari gagalnya operasional bisnis dari perusahaan walaupun pada saat yang sama perusahaan juga memiliki pesanan yang memungkinkan untuk potensi dari profit yang sangat besar.
  • Kemampuan dalam bidang Human Relationship (Hubungan Masyarakat).
 Kemampuan ini merupakan kemampuan yang juga tidak kalah pentingnya denngan kemampan-kemampuan diatas yang harus dikuasai oleh seorang pengusaha muda dalam bisnis IT. Dalam bidan IT sebenarnya sangat didominasi oleh manusia, baik itu dari sisi solusi permasalahan program atau dari para penggunanya, bahkan dalam dunia implementasi perangkat IT (perangkat lunak/software) terdapat sebuah pendapat yang tidak tertulis yang menyatakan bahwa : faktor dari sukses atau tidaknya dari penjualan perangkat IT 20% nya akan ditentukan oleh produknya sedangkan 80% nya akan lebih ditentukan oleh faktor dari manusianya yang meliputi :

1. Konsultan Program.
2. Programmer.
3. Manajer Proyek Pembuatan Perangkat Lunak (Software).

Hal ini menjadi salah satu indikator utama bahwa faktor dari Human Relationship inilah yang sangat berpengaruh besar terhadap kesuksesan penjualan dari produk IT yang sedang Anda pasarkan.

No comments:

Post a Comment